Jumat, 13 September 2013

Empat Perampokan Museum Menghebohkan Sejagat


Perampokan benda-benda bersejarah ternyata tak hanya dialami oleh museum di Indonesia. Beberapa museum sejagat juga mengalaminya. Pelaku tergolong nekat dengan menerabas penjagaan ketat, kamera CCTV, bahkan menghancurkan gembok atau merusak jendela. Kerugian miliaran dan yang terpenting benda-benda itu punya sejarah yang bisa saja berkurang nilainya sebab kerusakan.
Dilansir dari surat kabar the Guardian, empat museum ini digasak dan harus kehilangan benda-benda penting. Museum mana saja? Berikut ulasannya.

1. Museum Seni Paris, Prancis
Empat perampokan museum menghebohkan sejagat
Lima lukisan dari karya maestro dunia seperti Pablo Picasso hingga Matisse senilai hingga Rp 1,27 miliar telah dicuri dari museum Seni Modern di Ibu Kota Paris, Prancis.

Museum terletak di seberang Sungai Seine dekat Menara Eiffel ini ditutup sementara demi kebutuhan investigasi. Ini berlangsung tiga tahun lalu. Pencuri menggasak lukisan-lukisan itu di malam hari dengan cara menghancurkan gembok. Kasus ini pernah menghebohkan lantaran dipercaya ini melibatkan kelompo pencurian benda museum internasional.

2. Museum Derby, Inggris

Empat perampokan museum menghebohkan sejagat
Sejumlah koleksi koin, medali, dan jam berharga hingga Rp 370 juta telah digasak dari Museum Derby di Inggris pada Agustus tahun lalu. Benda-benda peninggalan abad ke-18 dan 19 itu bahkan dicuri beberapa kali dalam sebulan.
Kasus ini mengguncang sebab koin-koin itu disimpan di lemari khusus dan tidak dipertontonkan kecuali ada acara tertentu. Diyakini pencuri telah bekerja sama dengan karyawan lantaran benda-benda itu hanya diketahui letaknya oleh orang dalam.

3. Museum Belanda, Rumania

Empat perampokan museum menghebohkan sejagat
Enam orang Rumania dijatuhi hukuman maksimal 20 tahun penjara lantaran mencuri beberapa koleksi lukisan karya Monet, Matisse, dan Picasso di Museum Belanda, Ibu Kota Bucharest pada 2011 lalu.
Lukisan seharga total Rp 278 miliar ini bahkan ada satu terbakar oleh perempuan bernama Olga Dogaru. Dia sengaja mengatakan pada polisi dialah pelakunya membakar lukisan itu. Usaha ini demi melindungi anaknya masuk dalam jajaran tersangka bernama Radu Dagoru.

4. Museum Fitzwilliam, Inggris

Empat perampokan museum menghebohkan sejagat
Museum Fitzwilliam di Kota Cambridge, Inggris kehilangan sekitar 18 benda bersejarah asal China. Polisi menduga setidaknya ada empat orang maling menghancurkan jendela museum pada kejadian April 2012 itu.
Benda hilang kebanyakan permata dan barang pecah belah senilai Rp 22 miliar. Sejak saat itu museum tersebut dilengkapi banyak kamera CCTV dan penjagaan dua kali lipat.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar